Liverpool Bermain Layaknya Sang Juara, Trofi Premier League?

Liverpool menjadi salah satu tim yang di kago-jagokan menjadi salah satu dari kandidat tim kuat juara Premier League musim 2019/2020 ini. Anak asuhan Jurgen Klopp itu sudah menunjukan permainan yang sangat baik sebagai tim yang pantas menjuarai ajang ini.

Hampir memasuki pekan kelima, The Reds menjadi tim yang berhasil mencatatkan hasil kemenangan sempurna di laga ini. Liverpool menduduki puncak klasemen dengan torehan 12 poin, dan di susul Manchester City di posisi kedua.

Klasemen memang tidak begitu berarti di awal musim, tetapi hal tersebut sudah cukup menjadi gambaran persaingan di musim ini. Liverpool akan kembali bersaing dengan Manchester City.

Persaingan ini akan sama seperti persaingan musim lalu, saat Manchester City yang dinobatkan sebagai juara ketika berhasil mengalahkan Liverpool. Kali ini, Liverpool lah yang dijagokan.

Bukan main, kali ini yang menjadi pendukung Liverpool Ialah mantan pemain dari Manchester United, Gary Naville. Ia mengakui bahwa permainan yang di tampilkan Liverpool sudah menunjukan kualitas dari tim juara.

“Saya melihat sendiri pertandingan antara Liverpool dengan Burnley akhir pekan lalu dan saya merasakan perasaan itu,”ucap Neville.

“Tahun lalu saya memikirkan bahwa mereka merupakan salah satu kandidat juara. Mereka tim juara. Mereka bermain di tingkatan permainan yang sanggup meraih gelar.”

“Anda melihat mereka bermain sangat baik saat melawan Burnley dan mereka mendominasi di 20 menit pertama, lalu mereka terus mempertahankan ritme permainan dan berhasil mendapatkan gol kedua,” imbuhnya.

Bagi Neville, Liverpool untuk saat ini tetap bisa mencetak gol dan memenangkan permainan meski mereka bermain tidak begitu bagus. Itulah yang menjadi salah satu indikasi bahwa tim yang sanggup meraih gelar.

“Jika anda bertanya soal kekuatan mematikan satu tim, Pertahanan mereka bagus, serangan mereka juga sama bagus nya, dan lini mereka tampak sangat solid dan memiliki pengalaman ,” sambung Neville.

“Mereka tim juara, mereka sudah berhasil melakukannya tahun lalu.”

Meski demikian Liverpool masih harus bersaing ketat dengan juara bertahan, Manchester City.